TASYAKURAN BERSAMA WALIKOTA DAN WAWALI ~ Detak Inspiratif | Berita dan informasi terkini Indonesia
RUNNING STORY :
Loading...

TASYAKURAN BERSAMA WALIKOTA DAN WAWALI

-

Baca Juga




Walikota Ika Puspitasari, Wawali Ahmad Rizal, Direktur RSU dr. Sugeng Mulyadi, Sekdakot Harlistyati













KOTA – Rumah sakit Dr.
Wahidin Sudiro Husodo Kota Mojokerto Jawa Timur saat ini, menyandang predikat Rumah
Sakit SNARS (Standar Nasional Akreditasi Rumah Sakit) edisi I Paripurna. Serta
ditetapkan sebagai rumah sakit Pendidikan.





Rumah
sakit yang berada di Jalan Surodinawan ini juga dinyatakan sebagai RS
Pendidikan oleh Tim Surveyor Akreditasi RS Pendidikan. 





Wali Kota Mojokerto
Ika Puspitasari dan Wakil Walikota Mojokerto Achmad Rizal Zakaria serta
Sekretaris Daerah Kota Mojokerto Harlistyati beserta jajaran OPD setempat,
dan Sugeng Mulyadi Direktur RSU Dr Wahidin Sudiro Husodo menggelar tasyakuran
sederhana, setelah RSU Dr. Wahidin Sudiro Husodo  berstatus Pendidikan dan SNARS.





Di acara
itu Walikota menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang
tinggi kepada seluruh jajaran RSUD Dr Wahidin Sudiro husodo, atas
pencapaian yang telah diraih yaitu lulus akreditasi  SNARS 
dengan  predikat  paripurna dan telah ditetapkan  menjadi 
rumah  sakit pendidikan.





“Hal
ini patut kita syukuri, karena tentunya berkat ridho dari Allah SWT dan
merupakan hasil kerja keras, kerja ikhlas serta kedisiplinan bapak ibu 
seluruh pegawai, dan semua pihak yang terlibat baik secara langsung maupun yang
tidak langsung. Sehingga kita bisa meraih hasil sebagaimana yang
diharapkan bersama,” kata Ning Ita.





Lebih
lanjut Ning Ita menyampaikan bahwa di era globalisasi, rumah sakit
dituntut untuk meningkatkan mutu layanan dan keselamatan pasien secara
berkesinambungan dan berkelanjutan. “Semoga dengan akreditasi yang telah diraih
ini dapat membawa manfaat dan dapat menjadi sebuah motivasi untuk
lebih meningkatkan mutu rumah sakit yang
lebih kompetitif. Untuk rencana pengembangan ke depan,
menerapkan visi, misi, tujuan, sasaran, strategi, dengan mengutamakan tata
kelola yang baik,” harap Ning Ita.





Dalam
kesempatan ini Ning Ita juga memotivasi agar seluruh jajaran
RSU Dr Wahidin Sudiro Husodo untuk bersungguh-sungguh dan terus-menerus
berupaya meningkatkan mutu pelayanan baik yang bersifat promotif, preventif,
kuratif dan rehabilitasi.





“Rumah
sakit sebagai salah satu fasilitas pelayanan kesehatan memiliki peran yang
sangat strategis dalam upaya mempercepat peningkatan derajat
kesehatan masyarakat. Mari kita berikan pelayanan
prima atau excellent service kepada masyarakat yang lebih
efektif, ramah dan profesional,” pungkas Ning Ita.







Acara
tasyakuran yang digelar di Hall Gajah Mada RSU Dr Wahidin Sudiro Husodo,
menghadirkan dr Agus Ali Fauzi sebagai penceramah. Dalam ceramahnya Agus
menyampaikan agar tidak gampang untuk menyalahkan orang lain dan mau terbuka
terhadap pendapat orang lain. Agus juga mengingatkan agar para hadirin untuk
selalu mensyukuri dan menikmati pemberian Tuhan, karena Tuhan selalu memberikan
yang terbaik untuk umat-Nya.(
WIB)







 







Mungkin Juga Menarik × +
VIDEOS
PERISTIWA
Hukum Kriminal
Olahraga

 
Atas
Night Mode