PELANTIKAN KEPALA DAERAH DAN WAKIL KEPALA DAERAH DI GEDUNG NEGARA GRAHADI SURABAYA DIWARNAI PENANGKAPAN TERDUGA TERORIS DI JABON MOJOANYAR MOJOKERTO JATIM.
-Baca Juga
Musa ditangkap oleh petugas berpakaian preman sekitar 20 orang, dengan menggunakan dua kendaraan mobil Avanza warna hitam dan metalik. Serta puluhan kendaraan sepeda motor.
Musa ditangkap pada saat berangkat sholat Jum'at 26 Februari 2021 sekitar pukul 11.30 WIB. Ditangkap dalam keadaan berpakaian kemeja Koko disimpang tiga Dusun Jabon depan rumah Hj. Nur Wahid.
Diterangkan Sutarno warga setempat, Musa saat berangkat sholat Jum'at bersamaan dengan dirinya. Tepat di simpang tiga ke arah masjid di Dusun Jabon, mendadak orang berpakaian preman turun dari mobil Avanza dan sepeda motor, mendekatinya. Lantas orang berbaju preman itu, berbicara sebentar dan memborgol tangannya serta membawanya ke dalam mobil.
" Saya hanya bisa melihat ketika, Musa ditangkap dan diborgol kemudian dimasukkan mobil. Saya tidak tahu persis kasusnya apa," terangnya polos.
Sementara dikatakan oleh Kepala Dusun Jabon, Nur Salam kepada wartawan. Dirinya diminta petugas berpakaian preman yang mengaku anggota dari Polda Jatim. Untuk melakukan penggeledahan dan membawa barang bukti milik Musa. Berupa Laptop, keyboard, HP android, memori card dan lainnya.
" Saya diminta menyaksikan penggeledahan oleh petugas sekitar pukul 12.30 WIB, dirumah kos yang dihuni Musa," terangnya. Saya juga tidak tahu persis kasusnya apa?. Dia selama ini juga belum paham dengan para penghuni rumah kos milik Hj. Nur Wahid itu.
Sedangkan Yeni putri dari Hj. Nur Wahid kepada DETAK INSPIRATIF mengatakan, Musa, indekos di kos milik orang tuanya, sejak 30 Januari 2021. " Dia kos, pada akhir bulan Januari 2021. Hingga hari ini belum pernah memberi tahukan identitas sebenarnya. Seperti KTP atau identitas lainnya," Kata ia.
" Saya tidak boleh memberikan keterangan kepada siapapun oleh petugas yang menangkap Musa. Mereka mengaku dari Polda Jatim dan tidak memberikan keterangan perihal penangkapan Musa dan terkait kasus apa, " tuturnya kepada DETAK INSPIRATIF.
Sementara informasi di lapangan, ada dugaan Musa penghuni rumah kos milik Hj Nur Wahid di Dusun Jabon Desa Jabon Kecamatan Mojoanyar Kabupaten Mojokerto Jawa Timur, terkait jaringan teroris. Entah, dari organisasi apa belum jelas.
Penangkapan Musa terduga teroris ini, mewarnai pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Mojokerto, Ikfina Fatmawati dan Muhammad Al Barra di gedung Negara Grahadi Surabaya Jum'at siang, 26 Februari 2021. (Mj-2).